Header Ads

Semua Tentang Batak - Batak Network

Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4

BECAK SIANTAR | Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4 - Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4. Penerimaan Siswa Baru (PSB) di kota Siantar sudah dilakukan. Demikian halnya dengan SMA Negeri 4 (SMAN 4) sudah menyaring siswa baru. Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4  Kota Siantar dari 1869 siswa terdaftar. Jadi hanya 360 siswa yang diterima dan masuk ke SMAN 4.

Ilustrasi - Google
SMAN 4 merupakan sekolah favorit dan unggulan di kota Siantar. Sehingga animo masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di SMAN 4 sangat tinggi.

"Sejak 2011 lalu, SMAN 4 dan SMPN 1 telah ditetapkan sebagai sekolah unggulan di Kota Siantar". Kata Lubis selaku Ketua Panitia Penerimaan Siswa Baru (PSB) SMAN 4 N, seperti yang dilansir oleh Metro Siantar

Ujian tertulis PSB SMAN 4 dilaksanakan Kamis (28/6). Sementara hasil ujian diumumkan Jumat. Penerimaan siswa di dua sekolah ini (SMAN 4 dan SMPN 1) memang sengaja didahulukan dibanding sekolah lain di Kota Siantar. Hal ini sebagai antisipasi bagi siswa yang tidak lulus supaya mereka tetap bisa mendaftar ke sekolah negeri yang lain.

Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4
Jumlah siswa yang kita terima sebanyak 360 orang. Sementara 1509 siswa dinyatakan kalah. Hari ini pengumuman sudah dilakukan di sekolah,” jelasnya, . Dia menyebutkan, kriteria kelulusan siswa didasarkan pada penilaian hasil UN dan hasil ujian tertulis yang telah dilaksanakan. Bobot masing-masing kriteria sebanyak 50 persen. Dinas Pendidikan merupakan pihak yang menentukan kelulusan siswa ini.

Seperti tahun lalu, pemeriksaan hasil ujian tertulis dilaksanakan di Medan. Begitu juga tahun ini, pemeriksaan hasil ujian tertulis juga dilaksanakan di Medan. Kelulusan sepenuhnya di tangan Dinas Pendidikan, bukan di tangan sekolah,” jelasnya. Lubis menyebutkan,

Satu lokal diisi 36 siswa dan jumlah lokal yang ditampung sebanyak 10 lokal. Jumlahnya meningkat 2 lokal dibanding tahun sebelumnya,” jelasnya. Masih kata Lubis, tahun lalu, jumlah siswa yang mendaftar ke SMAN 4 sebanyak 2300 siswa. Di mana saat itu jumlah siswa yang diterima sebanyak 256 siswa saja.

Bagaimana nasib Sebanyak 1.509 Siswa Gagal Masuk SMAN4 tersebut? Kemungkinan mereka akan mencari sekolah-sekolah lain. Becak Siantar mendoakan semoga yang gagal tidak putus asa, namun tetap semangat agar tahun ajaran baru nanti bisa sekolah ditempat yang diinginkan. [Becak Siantar]

loading...

No comments

Berkomentarlah Sesuai Topik. Jangan pasang link atau link tersembunyi di dalam komentar, karena akan kami hapus (pilih Name/URL bila ingin menuliskan URL / Link anda). Kami tidak betanggung jawab Isi komentar anda, oleh karena itu, berlakulah sopan.

Powered by Blogger.