Header Ads

Semua Tentang Batak - Batak Network

Kapolri: Pilkada Papua Berlangsung Lancar

BECAK SIANTAR - Pemilukada PAPUA. Kepala Polri Jenderal Timur Pradopo mengatakan, pelaksanaan Pilkada di Papua, hingga siang ini, Selasa (29/1/2013) berlangsung lancar, Polda Papua bersama TNI telah dikerahkan di beberapa titik rawan gangguan keamanan di Papua.

"Alhamdulillah, semua berjalan (lancar). Mudah-mudahan hal-hal yang dikhawatirkan bisa kita eliminir supaya tidak jadi permasalahan," ujar Timur di sela-sela Rapat Pimpinan Polri 2013 di STIK, Jakarta Selatan, Selasa (29/1/2013).

Pemilukada PAPUA
Pemilukada PAPUA
Seperti yang telah diberitakan, hari ini, enam kandidat gubernur dan Wakil Gubernur memperebutkan suara rakyat Papua. Kapolri berharap, Pilkada Papua yang sempat beberapa kali tertunda karena rusuh itu, dapat berlangsung aman hingga selesai. "Artinya ini masih berjalan dinamika ini. Tapi sampai saat ini aman," ujar Timur.

Pilkada Papua sudah tertunda hampir dua tahun. Sebab, menjelang pesta demokrasi itu, bentrok atau kerusuhan kerap terjadi di Papua. Bentrok pun memakan korban jiwa.

Ada dua wilayah di Papua yang sempat dirundung persoalan pilkada, yaitu Kabupaten Tolikara dan Kabupaten Puncak. Dua kubu pendukung kandidat Bupati Tolikara terlibat bentrok. Demikian juga dua kubu bakal calon bupati di Kabupaten Puncak juga bentrok. Hingga kini tercatat bentrok telah menewaskan 55 orang warga. Demikian dalam catatan Kompas.com.

Sumber :
1. Berita : Kompas
2. Foto : Antaranews
loading...

No comments

Berkomentarlah Sesuai Topik. Jangan pasang link atau link tersembunyi di dalam komentar, karena akan kami hapus (pilih Name/URL bila ingin menuliskan URL / Link anda). Kami tidak betanggung jawab Isi komentar anda, oleh karena itu, berlakulah sopan.

Powered by Blogger.